Kamu baru gajian sebagain interpreter bahasa Jepang atau operator di perusahaan Jepang dan bingung duitnya mau dikemanakan? Investasikan saja di Tokopedia melalui Reksa Dana.
Reksa Dana di Tokopedia ada beberapa jenisnya, salah satunya adalah Reksadana Pasar uang dan Reksadana Pendapatan Tetap. Bagi yang muslim, bisa menggunakan yang reksadana Syariah ya.
List Reksa dana Tokopedia
Jenis Reksa Dana di Tokopedia saat ini ada 4 jenis:
- Reksadana Pasar Uang Syailendra Dana Kas
- Reksadana Pasar Uang Mandiri Pasar Uang Syariah Ekstra
- Reksadana Pendapatan Tetap Bahana MES Syariah Kelas A
- Reksadana Pendapatan Tetap Manulife Obligasi Negara Indonesia II Kelas D1
Tokopedia reksa dana review
Jujur, uang dari perusahaan Jepang aku tabung di Reksadana. Knapa aku memilih reksadana daripada menabung di Bank? Alasannya karena kemudahan dalam berinvestasi dan pastinya menguntungkan.
Jika uang gajian aku simpan di bank, maka uang tidak akan menghasilkan banyak meskipun kita mendapatkan keuntungan dari bunga. Tapi jika kita investasikan di reksadana, maka kita bisa untung. Setidaknya uang keuntungan dari reksadana bisa menutupi biaya admin atau atm dari bank. Soalnya jika uangmu belum banyak, lalu disimpan di bank, maka tiap bulan akan diambil untuk biaya admin.
Untuk mendownload tokopedia apk di sini ya.
Cara Invest reksa dana mudah
Investasi di Reksadana Tokopedia mudah sekali lho. Kamu cukup transfer dengan bank yang biasa kamu gunakan untuk belanja atau menggunakan Gopay dan Ovo. Untuk penarikan juga gampang. Bahkan saat ini ada fitur instan di Reksadana Pasar Uang. Ambil sekarang, maka akan langsung di transfer ke bankmu. Untuk Reksa dana Pendapatan tetap masih belum instan ya.
Apakah reksadana Tokopedia sama dengan Bibit
Jika dibilang mirip pastilah. Soalnya bergerak di investasi reksadana. Hanya saja, di Bibit atau Bareksa jauh lebih komplit jenis reksadananya. Aku sih tetap menyarankan bagi yang baru mulai investasi lebih baik menggunakan reksadana tokopedia.
Jadi, jiwa kamu yang ingin menghabiskan dana atau uang gajian di Tokopedia akan sedikit rem dulu karena akan investasi reksa dana.