INTERPRETER GADUNGAN – Sudah mempraktekkan cara gila belajar bahasa Jepangnya? Bagaimana hasilnya? Mungkin masih belum terasa ya, tapi lanjutkan terus agar tercapai keinginannya. Motivasinya harus tetap dipupuk juga ya biar semakin bagus. Dan, buah dari usaha nggak akan menghianati, semoga kemampuan bahasa Jepang kita semakin mahir, bisa dapat JLPT N1 manten, alias sempurna. Cara ini juga bisa dipraktekkan bagi yang ingin belajar bahasa Inggris lho.
Cara belajar seseorang memang berbeda beda. Makanya kita diusahakan untuk terus berusaha mencari yang terbaik agar segera menemukan cara terbaik untuk belajarnya. Jika telah menemukan cara belajar yang pas buatmu, maka pembelajaran apapun bisa dihadapi dengan mudah. Tapi, karena setiap orang unik, maka cara belajar juga nggak bisa disamakan. Makanya di artikel ini akan memberikan cara cara gila belajar bahasa Jepang agar kemampuanmu semakin baik.
Cara ini bisa kamu praktekkan atau nggak, tapi nggak ada salahnya bukan mencoba karena orang orang yang mencoba cara ini telah membuktikannya dan cukup berhasil. Artikel ini merupakan tambal sulam dari artikel yang muncul di I Will Teach You a Language.
Beberapa artikel yang telah aku buat terkait artikel cara gila belajar bahasa Jepang bisa kamu baca di Cara Gila belajar bahasa Jepang part 1, part 2, dan part 3.
Emang cara gila belajar bahasa Jepang yang dimaksud seperti apa sih? Salah satu contohnya adalah kamu diminta mendengarkan bahasa Jepang selama 10.000 jam selama 18 bulan kedepan. Mengerti atau nggak, kamu harus mendengarkan. Masih percaya? Nggak bukan, itulah gilanya cara belajar di artikel berikut.
Baca juga: Download Minna no nihongo edisi kedua
Tanpa basa basi lagi, aku akan melanjutkan cara gila belajar bahasa Jepang selanjutnya:
21. Bombardir Otakmu
Tae Kim bilang, bombardir otakmu dengan berton ton material apapun yang disuka atau nggak. Daripada kamu mengulang beberapa dialog atau buku, lebih baik baca buku, dengarkan anime, nonton film apapun agar otakmu terbanjiri oleh semua informasi. Banyak yang bilang metode ini nggak efektif, tapi Tae Kim bilang, jika kita lupa, itu menandakan kita telah belajar.
Baca Juga:
22. Gunakan kalimat penuh di flashcard
Daripada kamu belajar pada satu kata, lebih baik kamu belajar dari satu kalimat penuh. Dengan belajar satu kalimat penuh, maka kamu telah belajar satu kesatuan makna dan tanpa sengaja belajar satu kata juga, kan?
23. Gunakan flashcard yang kosong dibeberapa bagian
Maksud tulisan di atas, kemungkinan adalah daripada kamu menghapal perkata atau satu full kalimat, lebih baik kamu membuat flashcard yang dibeberapa bagian dikosongkan. Kegunaanya tentu saja untuk diisi olehmu. Sesuai contoh dari website alljapaneseallthetime.com:
- 一緒………行きます。(bagian depan flashcard)
- I shall come with you.
- に
- 一緒に行きます。 (bagian belakang flashcard)
- I shall come with you.
24. Gunakan aplikasi bahasa Jepang di smartphone
Jika kamu menemukan kata bahasa Jepang yang nggak dimengerti, segera cari di smartphonemu. Lalu ketika kamu berada di kereta selama 15 menit atau beberapa menit, buka aplikasi tersebut untuk dipelajari. genkienglish.net
25. Tulis dalam bahasa Jepang, lalu minta native untuk mengoreksinya
Jika jaman dulu, mungkin kita akan kesusahan untuk meminta native memperbaiki atau mengoreksi tulisan kita, sekarang cukup gampang. Bisa melalui aplikasi berbayar atau gratis.
26. Belajar efek suara dalam bahasa Jepang
Apakah kalian tahu bagaimana suara perut lapar dalam bahasa Jepang? Jika bahasa Indonesia kebanyakan mengatakan “kruyuk”. Jika bahasa Jepang, suaranya akan terdengar “peko peko”. Nah, dengan belajar ini, maka kamu akan terdengar mahir dalam berbahasa Jepang.
27. Perkuat kecepatan baca bahasa Jepangmu dengan lagu
Dengan mendengarkan lagu dan membacanya, kamu tanpa sengaja akan bisa membaca hiragana, katakana, dan kanji dengan bagus. Bahkan dengan kecepatan yang nggak terduga. Latihan yang sangat bagus.
28. Berfikir secara pola
Maksudnya adalah karena bahasa Jepang menggunakan grammar nya tersendiri, maka pelajari secara utuh dengan pola dalam bahasa Jepang, jangan dengan bahasa asli pembelajar.
29. Jangan abaikan grammar dari awal
Jangan sekali kali melupakan grammar. Meskipun hal pertama yang dilakukan belajar bukan grammar dulu, tapi pelajarilah grammar dari awal karena jika kamu belajar dari awal, maka nggak ada lagi ucapan kenapa partikel ini disini, kok nggak disana, dll.
30. Sedikit demi sedikit
Pelajarai grammar sedikit demi sedikit. Jika kamu belajar satu hari ini, maka kamu buat contohnya sampai pengetahuan yang kamu terima bisa teresap sempurna.
Itulah beberapa cara gila yang bisa kamu praktekkan di kehidupanmu agar bahasa Jepang semakin mahir. Tertarik untuk melaksanakannya?
Semoga dengan belajar bahasa Jepang, kamu bisa mendapatkan JLPT N5, JLPT N4, JLPT N3, JLPT N2.
Pasti motivasimu semakin membara, bukan? Lalu ikuti ujian tes bahasa Jepang JLPT agar kamu mengetahui dimana kemampuanmu sekarang.